Hal yang
paling sering menghabiskan stok waktu berimajinasi saya setiap menjelang bulan
Ramadhan adalah keseruan di hari Lebaran nanti. Saya membayangkan bisa kembali
bertemu saudara, Om, Tante, termasuk bisa menelepon Nenek dan Kakek yang
tinggal jauh, juga bisa menghabiskan waktu lebih lama bersama dengan Mama dan
Papa, juga adik-adik saya. Duh ... nggak kebayang senangnya saya bisa berada
lebih lama di rumah.
Saya juga membayangkan,
bisa bertemu seorang Mas tampan, lalu dia mengunjungi rumah saya untuk sekedar
silaturrahim di hari yang fitri. Kalau bisa sih, ngegandeng keluarganya
sekalian biar bisa kenalan. Iya kan? Jodoh kan kemunculannya – katanya sih –
sering dengan cara yang unik sampai bikin hati kebat-kebit. Ehm ... berhubung
saya nggak pernah tahu, ada kemungkinan bahagia apa yang menanti saya di hari
lebaran nanti, saya jadi terpikir untuk mempersiapkan diri secara maksimal,
tentunya biar tampil cantik. Buat siapa? Buat Papa dan Mama saya dulu dong,
baru buat mas mas-nya. Ups.
Tapi, bagaimana caranya bisa tampil cantik ya? Sementara saya
nggak pintar dandan. Pahamnya yaaa ... pakai pensil alis dan maskara seadanya,
juga lipgloss. Lebih seringnya saya pakai lotion sebagai pelembab saja. Tapi
... kemudian terlintas di benak saya, kalau saya bisa saja sedikit berubah –
simsalabim – dengan mengenakan kerudung
pashmina.
|
Pilih yang Mana ya?
(image taken from hijup.com) |
Kerudung
pashmina merupakan jenis kerudung yang sudah nggak asing lagi di telinga para
hijaber, karena jenis kerudung yang satu ini populer banget di negara kita.
Menurut saya, kerudung pashmina ini bisa membuat seseorang tampil lebih cantik,
anggun, dan juga elegan, sehingga cocok dijadikan sebagai pilihan hijab lebaran. Alasannya, karena kerudung pashmina punya beberapa
keunggulan, yaitu :
1. Mudah
dikreasikan. Seperti yang telah kita ketahui bersama, saat ini ada
cukup banyak jenis kreasi hijab yang bisa kita temukan melalui tutorial di berbagai
site tutorial hijab. Nah, pashmina
merupakan jenis kerudung yang bisa kita sesuaikan dengan berbagai kreasi hijab
yang tengah populer saat ini. Atau ... buat saya sih ... lebih asik lagi kalau
kita bisa mengkreasikannya sendiri, sesuai dengan kepribadian kita. Mau tampil
up to date ok ... mau tampil unik, lebih bisa lagi.
2. Ada
berbagai jenis bahan kerudung yang dibuat menjadi pashmina. Menurut cerita yang saya dapat, pada awalnya jenis
kerudung yang satu ini, merupakan kerudung dengan kualitas terbaik karena
terbuat dari bahan kashmir dan sutra. Tapi, seiring perkembangan di dunia
fashion, saat ini, kerudung pashmina hadir dalam berbagai jenis bahan yang bisa
disesuaikan dengan pribadi dan kebutuhan kita, seperti : bahan katun atau
cotton, bahan kaos, dan beberapa jenis bahan lain yang nyaman untuk dikenakan.
Nah, inilah 2 pertimbangan saya, mengapa saya
memilih untuk mengenakan kerudung pashmina di saat lebaran nanti. Tapi
tapi tapi ... apa yang harus saya lakukan ya? Saya ingin membeli kerudung
pashmina baru, sayangnya selama Ramadhan dan menjelang lebaran nanti, jadwal
kerja saya sepertinya akan semakin padat merayap, Kebetulan ada sebuah event wajib
tahunan kantor yang mau nggak mau harus ikut saya bantu. Hmm ... kemudian saya
terpikir untuk menemukan berbagai pilihan kerudungnya di hijup.com saja. Sebab di toko
online yang menjual berbagai macam busana muslim ini, saya disuguhkan dengan
berbagai pilihan pashmina yang menggoda untuk dimiliki. Di toko online ini pun,
di-display berbagai macam jenis kerudung dengan kualitas bahan yang beragam.
Belum lagi, banyak juga koleksi busana muslim yang ... asik ya kalau bisa
dipakai saat lebaran tiba.
Kalau kamu, pakaian apa yang ingin banget kamu
pakai saat lebaran nanti, sehingga kamu merasa cantik / tampan saat memakainya?
Aku lebih milih gamis atau rok sekarang ini. Mengurangi pakai celana juga. udah merasa nggak nyaman. hehe
BalasHapuskalau kerudung lebih suka jilbab segiempat atau pashmina dibanding yang jilbab langsungan.
Tapi belum nemu yang cocok nih untuk jilbabnya, ntar deh mampir, barangkali ada yang cocok denganku di web itu.
Iya Mba Vera, semoga ada yang cocok ya Mba.
HapusBtw aku juga tuh. Suka nggak pede malah kalau langsungam yang ga butuh peniti atau jarum pentul. Berasa buibu bangetttt. Hihihi ....
sering liat temen2 cewek yang behijab, kadang ada yang cocok pake pashmina ada juga yang enggak ya? tergantung bentuk wajahnya, kalo wajahnya bulat kayaknya malah jadi keliatan makin bulat misalnya pake pashmina :|
BalasHapusIya Yoga, bener banget. Tergantung bentuk wajah juga kalau pakai model pashmina. Sama karakter. Menurut aku tapi ya. :)
HapusBiasanya aku sering pakai jilbab segi 4 Paris.
BalasHapusPas coba pashmina, berasa... beda dan cocok.
Setuju, pashmina mudah dikreasikan karena biasanya terbuat dari bahan yang "jatuh".
Boleh juga nih ntar lebaran berpashmina ria lagi.
Hihihi ... yak idem kita Mba. Yukkk pashmina-an bareng pas lebaran nanti :)
Hapus