Menetap di Jakarta bukan
berarti saya nggak punya rasa penasaran dan menyia-nyiakan kesempatan untuk
menjelajahi Jakarta, menyesuaikan dengan waktu yang saya punya.
Disempat-sempatin lah ya pokoknya. Masa sudah tinggal di Jakarta, tapi kurang
eungeuh sama daya tariknya Ibukota negara kita tercinta ini. Saya sering
membayangkan, memesan penginapan di Jakarta hanya untuk menikmati waktu
seharian di sana tanpa kemana-mana. Bagaimana ya rasanya?
|
sumber : Traveloka |
Jakarta, kota pesisir
dengan tingkat kepadatan penduduk yang kalo boleh saya bilang, padaaaatt banget
ini, diam diam merupakan salah satu kota yang ingin dikunjungi oleh orang-orang
dari berbagai wilayah lain di Indonesia, seperti yang berasal dari Pulau Sumatera, Kalimantan, Sulawesi maupun Papua. Ujung-ujungnya akan menimbulkan pertanyaan kepada
siapa saja yang punya keinginan untuk mengunjungi Jakarta kan? Hmm ...
memangnya nyaman ya kalau tinggal di Jakarta? Padat begitu lho kotanya.
Nah, padatnya Jakarta
inilah yang membuat banyak perusahaan properti berlomba-lomba untuk memberikan
tempat penginapan yang nyaman dan tenang di tengah-tengah Jakarta sang ibukota
negara. Salah satunya perusahaan properti berskala Internasional yaitu Melia Hotels
& Resort yang sudah banyak mendidirikan hotel dan resort di beberapa negara besar seperti Venezuela.
Melia Hotels & Resort mendirikan salah satu hotel
di Jakarta dibilangan daerah Kuningan,
Jakarta Selatan yaitu Hotel Grand Melia Jakarta. Merupakan jawaban bagi kamu
yang ingin mendapatkan tempat penginapan
yang nyaman dan tenang di tengah hiruk pikuk kota Jakarta.
Hotel Grand Melia Jakarta berlokasi di
Jalan H. R. Rasuna Said X – 0, Kuningan, Setia Budi – Jakarta Selatan. Dengan ini membuat lokasinya mudah untuk diakses. Untuk akses via
udara atau pesawat, hotel ini hanya berjarak 7,63 km dari Bandara Halim Perdanakusuma atau memakan waktu sekitar 15
menit. Lalu via darat, hotel ini memiliki akses ke salah satu halte bus Transjakarta yaitu Halte Kuningan Timur yang
merupakan jalur Transjakarta koridor 6 (Dukuh Atas 2 – Ragunan).
Cukup mudah untuk kamu yang bahkan belum terlalu mengenal seluk-beluk
jalan di kota Jakarta lho. Nggak ketinggalan, Hotel
Grand Melia Jakarta juga memiliki akses ke salah satu stasiun Commuter Line yaitu stasiun Cawang yang hanya berjarak 3.9 km. Dengan kemudahan akses ini membuat Grand
Melia menjadi tempat yang strategis untuk menjadi pilihan tempat menginap dong ya.
Bukan cuma tentang
aksesnya saja yang mudah. Grand Melia Hotel juga memiliki beberapa tempat yang
dekat dengan lokasinya, seperti beberapa kantor kedutaan besar. Dengan radius 5 km dari sekitar hotel,
sudah ada 5 kantor kedutaan besar seperti Kedutaan Besar Belanda, Kedutaan Besar Jordania, Kedutaan Besar India, Kedutaan Besar Polandia dan Kedutaan Besar Singapura. Sehingga membuat Hotel
Grand Melia Jakarta pun nggak jarang dikunjungi oleh beberapa warga negara asing dari negara- negara tersebut.
Selain Kedutaan Besar, hotel ini juga memiliki akses ke beberapa pusat perbelanjaan seperti Mall
Kuningan City (1.09 km), Mall Ambasador (1.23 km) dan ITC Kuningan (1.42 km). Jadi kalau menginap di Jotel Grand Melia ini, kamu
bisa bebasberbelanja untuk memenuhi kebutuhanmu, atau hanya untuk sekedar
mencari barang-barang unik untuk oleh-olehmu sepulangnya dari Jakarta.
Lokasi yang strategis tentunya juga dibarengi dengan kualitas yang membuat nyaman dan senang juga dong. Inilah yang ditunjukan oleh Hotel Grand Melia Jakarta. Hotel berbintang 5
dengan segala macam fasilitas mewah di kelasnya, tentunya dapat membuat pengalaman menginap kamu menjadi nggak terlupakan.
Untuk urusan tidur dan istirahat,
hotel ini berbekalkan dengan jumlah kamar sebanyak 407. Pihak pengelola membagikannya menjadi beberapa tipe seperti deluxe
room, premium room, grand premium , junior suite dan lain-lainnya yang dibagi sesuai dengan kebutuhan pengunjungnya.
Setiap kamar pun juga dilengkapi dengan akses internet berupa Wifi, TV Kabel, CD Player, hair dryer dan coffe/tea maker. Sehingga memanjakan kamu sebagai pengunjungnya dengan suasana yang
tenang.
Seperti apa sih kamar-kamar yang ada di Garnd Melia Jakarta?
|
sumber : Traveloka |
|
sumber : Traveloka |
|
sumber : Traveloka |
Mempunyai gedung 16 lantai, pihak pengelola
hotel memberikan beberapa fasilitas yang dapat kamu gunakan saat berkunjung ke sana. Seperti fasilitas meeting roomnya bagi kamu yang membutuhkan ruangan besar. Hotel
Grand Melia Jakarta mempunyai beberapa fasilitas ruangan pertemuan yang dapat kamu gunakan.
|
sumber : Traveloka |
Untuk fasilitas restonya,
hotel ini memiliki beberapa pilihan yang dapat menjadi varian kamu dalam santap makan. Seperti Tien Chao
Chinese Restaurant, Yoshi Izakaya Japanese Restaurant, El Bombon Cake Shop,
Café Gran Via dan lain-lainnya yang menyajikan menu khas ala Hotel
Grand Melia Jakarta. Tentunya makanan di sini dapat menggugah selera makan kamu.
|
Yoshi
Izakawa Japanese Restaurant, Sumber: Traveloka |
Fasilitas penduung lainnya pun
turut mendukung kelengkapan hotel ini seperti pusat kebugaran, spa dan sauna. Fasilitas hiburan dan rekreasinya
pun nggak dilupakan,
hotel ini memiliki kolam renang yang bisa kamu pakai untuk bersantai
juga.
Nah, itulah sedikit
banyak profil dari Hotel Grand Melia Jakarta yang bisa saya rekomendasikan
untuk kamu, sebagai tempatmu menginap jika berkunjung ke Jakarta. Untuk kamu
yang sudah tinggal di Jakarta maupun sekitarnya, di Hotel Grand Melia Jakarta
ini pun, kamu boleh menginap semalam dua malam untuk mengganti suasana
keseharianmu. Buat apa cari penginapan yang jauh, kalau ada penginapan yang
aksesnya dekat kemana-mana.
belum pernah nginep di hotel grand melia :)
BalasHapusSemoga kapan kapan Mba bisa punya kesempatan untuk menginap di sini ya. Aamiin.
Hapusgue belum pernah kesitu, dan kalaupun adakesmepatan nginep, sayang duitnay sih hehhe belom pas di kantong gue
BalasHapusSemoga segera pas di kantong kamu ya. Aamiin ya rabbal alamin.
Hapus